Pengertian Bioma Dan Biosfer Serta 7 Contohnya Lengkap

Pengertian Bioma Dan Biosfer Serta Contohnya Lengkap – Hai semua, berjumpa lagi di Idpengertian.com, oke gaes kali ini kita akan membahas materi tentang Pengertian Bioma Dan Biosfer Serta Contohnya Lengkap. Nah, udah pada tahu blm tu? Buat kalian khususnya para sahabat Idpengertian yang setia maupun yang belum setia haha, tetep aja sama kok bakal di kasih tahu semua. Oke langsung aja ke pembahasan ya gaes.

Pengertian Bioma Dan Biosfer Serta Contohnya Lengkap
Pengertian Bioma Dan Biosfer Serta Contohnya Lengkap

Pengertian Bioma, Ciri Dan Contohnya

Pengertian Bioma adalah suatu ekosistem besar dengan daerah luas terdiri dari flora dan fauna yang khas. Bioma merupakan sebuah ekosistem yang terbentuk karena perbedaan letak geografis dan astronomis. Pada dasarnya, bioma terdiri dari produsen, konsumen dan pengurai atau dekomposer yang di dalamnya terjadi siklus yang di awali dari tumbuhan.

Ciri utama dari bioma yaitu dominasi vegetasi tertentu di suatu wilayah dengan pengaruh kondisi iklim regionalnya. Sehingga perbedaan antar bioma ini terlihat jelas dari vegetasi yang tumbuh di dalamnya. Bioma terbagi ke dalam beberapa jenis yang di tentukan oleh iklim, curah hujan, letak geografis, dan intensitas cahaya matahari.

Ciri-ciri Bioma

  • Terbentuknya interaksi unsur-unsur lingkungan yaitu air, iklim, dan organisme yang hidup di suatu daerah.
  • Merupakan suatu komunitas klimak (kumpulan macam-macam populasi) sebagai penanda daerah tersebut terdapat bentuk vegetasi utama yang mendominasi.
  • Komunitas yang terlihat cukup stabil, kecuali di suatu kejadian yang mengganggu dalam kestabilan komunitas.
  • Dapat di kenal dengan melihat dominasi vegetasinya.
  • Penanaman bioma yang umumnya di dasarkan pada dominasi vegetasinya.

Contoh Bioma

Contoh-contoh bioma antara lain:

1. Bioma gurun dan setengah gurun

Bioma gurun/setengah gurun banyak terdapat di Afrika Utara Amerika Utara, Asia Barat, dan Australia. Ciri dari bioma gurun/setengah gurun: curah hujan +25cm/tahun (sangat rendah) kecepatan penguapan lebih cepat dari presipitasi sangat rendahnya kelembaban udara siang dapat mencapai 45 C, malam dapat turun sampai 0 C (perbedaan suhu siang hari dengan malam hari sangat tinggi) karena tidak mampu menyimpan air tanah menjadi tandus.

2. Bioma padang rumput

Bioma padang rumput membentang luas mulai dari daerah tropis sampai dengan daerah beriklim sedang, seperti Hongaria, Rusia Selatan, Asia Tengah, Amerika Selatan dan Australia. Bioma padang rumput memiliki ciri: curah hujan antara 25-50cm/tahun, di beberapa daerah padang rumput curah hujannya dapat mencapai 100cm/tahun. Curah hujan relatif rendah turun dan turun secara tidak teratur. Turunnya hujan tidak teratur tersebut menyebabkan porositas dan drainase kurang baik sehingga tumbuh-tumbuhan sukar mengambil air.

3. Bioma sabana

Bioma sabana adalah padang rumput dengan di selingi oleh gerombolan pepohonan. Berdasarkan jenis tumbuhan penyusunnya, sabana di bedakan menjadi dua yaitu sabana murni dan sabana campuran. Bioma sabana disebut sabana murni: bila pohon-pohon penyusunnya hanya terdiri atas satu jenis tumbuhan saja. Sedangkan bioma sabana di sebut sabana campuran: bila pohon-pohon penyusunya terdiri dari campuran berjenis-jenis pohon.

4. Bioma hutan tropis

Bioma hutan tropis merupakan bioma berkeanekaragaman jenis tumbuhan juga hewan paling tinggi. Meliputi daerah aliran sungai Amazone sampai orinaco, Amerika Tengah, sebagian besar daerah Asia Tenggara dan Papua Nugini dan lembah Kongo di Afrika. Bioma hutan tropis memiliki ciri: curah hujan tinggi, merata sepanjang tahun, yaitu antara 200-225cm/tahun. Matahari bersinar sepanjang tahun. Dari bulan satu ke bulan lain perubahan suhunya relatif kecil. Di bawah sebuah kanopi atau tudung pohon, gelap sepanjang hari, sehingga tidak ada perubahan suhu antara siang dan malam hari.

5. Bioma hutan tundra

Bioma ini terletak pada kawasan lingkungan kutub utara sehingga iklimnya adalah iklim kutub. Istilah tundra berarti daratan tanpa pohon, vegetasinya di dominasi oleh lumut dan lumut kerak, vegetasi lainya adalah rumput-rumputan dan sedikit tumbuhan berbunga berukuran kecil. Bioma hutan tundra memiliki ciri: mendapat sedikit energi radiasi matahari, musim dingin sangat panjang dapat berlangsung selama 9 bulan dengan suasana gelap. Selama 3 bulan musim panas berlangsung, pada masa inilah vegetasi mengalami pertumbuhan. Fauna khas bioma tundra adalah Muskoxem atau bison berbulu tebal dan Reindeer/Caribou (rusa kutub).

6. Bioma hutan taiga/hutan homogen

Bioma ini kebanyakan terdapat pada daerah antara subtropika dengan daerah kutub, seperti di daerah Skandinavia, Rusia, Siberia, Alaska dan Kanada. Bioma ini memiliki ciri: perbedaan antara suhu musim panas dan musim dingin cukup tinggi, pada musim panas suhu tinggi, dan pada musim dingin suhu sangat rendah. Pertumbuhan tanaman terjadi pada musim panas berlangsung antara 3 sampai dengan 6 bulan. Flora khas dari bioma ini adalah pohon berdaun jarum/pohon konifer, contoh pohon konifer adalah pinus merkusii (pinus).

7. Bioma hutan gugur (Deciduous Forest)

Ciri khas bioma hutan gugur adalah tumbuhnya sewaktu musim dingin, daun-daunya meranggas. Bioma ini dapat di jumpai di Amerika Serikat, Eropa Barat, Asia Timur dan Chili. Bioma hutan gugur memiliki ciri: curah huajan merata sepanjang tahun, 75-100cm/tahun. Bioma hutan gugur mempunyai 4 musim yaitu musim panas, musim dingin, musim gugur dan musim semi. Mempunyai keanekaragaman jenis tumbuhan lebih rendah daripada bioma hutan tropis.

Baca Juga : Pengertian Ekosistem Dan Contohnya

Pengertian Biosfer, Ciri-Ciri Dan Contohnya

Biosfer adalah lapisan-lapisan lingkungan yang ada di dalam permukaan bumi, wilayah perairan, dan atmosfer yang mendukung kehidupan organisme. Seperti manusia, hewan, tumbuhan dan lain sebagainya. Identiknya secara sempir biosfer ini meliputi tanah, air dan udara yang ke tiganya merupakan lapisan dengan jangkauan sekitar 11 km ke arah atmosfer dan 9 km ke dalam laut. Keberadaan habitat suatu organisme di bumi menandai batas-batas lapisan biosfer.

Pengertian biosfer dalam ilmu geografi dapat di artikan sebagai lapisan bumi yang paling tipis keberadaanya. Hanya sekitar 9 ribu meter dan di tempati kehidupan dengan ciri khas habitat kompleks, meliputi manusia, hewan dan tumbuhan.

Ciri-ciri biosfer

  • Melakukan sebuah pertukaran zat atau metabolisme, artinya adanya zat yang masuk dan keluar.
  • Tumbuh,yang artinya bertambah besar karena pertambahan dalam dan bergerak.
  • Melakukan reproduksi atau berkembang biak.
  • Memiliki suatu irritabilitas atau kepekaan terhadap rangsangan dan memberikan reaksi terhadap rangsangan itu.
  • Memiliki kemampuan mengadakan adaptasi terhadap lingkungan rangsangan itu.

Contoh biosfer

Contoh biosfer yaitu planet bumi, karena satu-satunya tempat yang mendukung unsur kehidupan atau tempat yang bisa di tinggali oleh mahluk hidup adalah bumi.

Demikian penjelasan mengenai Pengertian Bioma Dan Biosfer Serta Contohnya Lengkap.  Semoga tulisan ini dapat bermanfaat dan menambah informasi untuk para sahabat Idpengertian sekalian.

2 pemikiran pada “Pengertian Bioma Dan Biosfer Serta 7 Contohnya Lengkap”

Tinggalkan komentar